PENENTUAN RUTE PENGIRIMAN DAY OLD CHICKEN DI CV. MISSOURI DENGAN PENDEKATAN METODE ALGORITMA TABU SEARCH

Penulis

  • Anggi Widya Purnama Universitas Logistik dan Bisnis Internasional
  • Albert Reynaldo Mamesah Universitas Logistik dan Bisnis Internasional

Kata Kunci:

Algoritma Tabu Search, Vehicle Routing Problem, Sweep Method

Abstrak

  1. Missouri yang berlokasi di kota Bandung merupakan salah satu perusahaan yang memasarkan Day Old Chicken (DOC) unggul kepada peternak-peternak ayam yang tersebar di Jawa Barat. Bibit ayam DOC CV. Missouri berasal dari unit Arcamanik Cisaranten Bandung dan didistribusikan ke berbagai peternakan ayam yang tersebar di daerah Jawa Barat. Namun dalam menentukan rute pendistribusiannya, para petugas distribusi menentukan rute pendistribusian DOC dengan menggunakan intuisinya (rute ditentukan langsung oleh para petugas distribusi) tanpa melihat apakah rute yang digunakan merupakan rute yang terbaik untuk menempuh semua konsumen, karena CV. Missouri belum menetapkan rute yang tetap. Hal tersebut menyebabkan biaya distribusi menjadi tidak dapat dilihat efisiensinya.

Berdasarkan hal tersebut, dalam penelitian ini mencoba untuk melakukan perancangan rute usulan dengan menggunakan pendekatan sweep method dan tabu search. Dengan menggunakan algoritma tabu search, rute pendistribusian usulan terbagi menjadi 13 cluster dari 65 pelanggan dengan total rute yang terbentuk sebanyak 13 rute dalam 3 hari pengiriman. Selisih total rute usulan yang terbentuk sebanyak 6 rute pengiriman dengan pengurangan 1 hari pengiriman dalam seminggu. Total jarak tempuh berkurang sebesar 921,5 km dengan persentase sebesar 28%. Efektiftas load factor meningkat sebesar rata-rata 0,3 dengan persentase 46%.Total biaya pendistribusian DOC CV.  Missouri pada rute eksisting sebesar Rp. 6.015.129,-. sedangkan total biaya rute usulan sebesar Rp. 4.329.319,-. Terdapat efisiensi total biaya sebesar Rp. 1.685.810,- dengan persentase sebesar 24%.

Diterbitkan

2022-09-01

Cara Mengutip

Anggi Widya Purnama, & Albert Reynaldo Mamesah. (2022). PENENTUAN RUTE PENGIRIMAN DAY OLD CHICKEN DI CV. MISSOURI DENGAN PENDEKATAN METODE ALGORITMA TABU SEARCH. JURNAL MANAJEMEN LOGISTIK DAN TRANSPORTASI, 8(2), 86–105. Diambil dari https://juna.ulbi.ac.id/index.php/stimlog/article/view/180